KULON PROGO – Layanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polres Kulonprogo cukup bagus. Hasil survei kepuasan masyarakat (SKM), layanan SKCK berhasil meraih juara kedua nasional tingkat Polres tahun 2024.12.12
Ketua Tim Peneliti sekaligus Dekan Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh, M Gaussyah, mengatakan, Polres Kulon Progo berhasil meraih peringkat kedua dengan nilai SKM 90,40. Peringkat pertama diraih oleh Polres Konawe Selatan, Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), dengan nilai 91,41. Sedangkan peringkat ketiga diraih oleh Polres Parigi Moutong, Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) dengan nilai 90,06.
“Penghargaan ini harus memotivasi polres lain untuk meningkatkan kualitas layanan,” kata Wakabaintelkam Polri, Irjen Pol Merdisyam, saat mendampingi M Gaussyah menyerahkan penghargaan di Jakarta, Senin (9/12/2024). Penghargaan ini diterima oleh Kasat Intelkam AKP Supiyanto.
Artikel Terkait
Merdisyam berharap survei kepuasan masyarakat ini bisa menjadi bahan evaluasi yang membangun bagi semua Polres di Indonesia. Semuanya harus bisa memberikan pelayanan yang lebih baik lagi di masa mendatang.