Anggota DPD Asal DIY, Ahmad Syauqi Minta Pelaku Wisata Kulonprogo Satukan Napas Pariwisata

Sayoto Ashwan

Anggota DPD asal DIy Ahmad Syauqi Soeratno menjadi pembicara dalam sarasehan pariwisata di Wates, Selasa (17/12/2024). (Foto: Sayoto Ashwan)

KULON PROGO – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal DIY Ahmad Syauqi Soeratno meminta pelaku wisata di Kulonprogo menyatukan napas pariwisata. Ini merupakan salah satu cara untuk mengenalkan destinasi wisata agar menarik untuk dikunjungi.

“Pelaku wisata ini harus satu napas menyelaraskan pariwisata sebagai tujuan pembangunan,” kata Syauqi pada sarasehan pelaku wisata Kulonprogo, di Wates, Selasa (17/12/2024).

Pelaku wisata ini sangatlah beragam. Tidak hanya Dinas Pariwisata, desa wisata dan pengelola saja. Namun juga ada UMKM untuk oleh-oleh, hotel, bandara hingga angkutan.

Mereka ini harus memiliki persepsi yang sama tentang pariwisata. Selanjutnya mengidentifikasi destinasi mana yang menjadi unggulan.

“Potensi destinasi wisata ini harus diidentifikasi agar bisa menarik kunjungan wisatawan,” jelasnya.

Syauqi melihat eco tourism di Kulon progo cukup menarik. Selain itu juga banyak destinasi alam yang banyak diburu wisatawan. Tinggal bagaimana pembenahan dilakukan, baik dari fisik, nonfisik maupun pemanfaatan teknologi informasi dalam memasarkan.

Ketua Badan Promosi Wisata Kulonprogo Ridho Sinto Mardaris berharap sarasehan ini bisa menyatukan para pelaku industri wisata yang ada di Kulonprogo. Selama ini komunikasi masih minim dan semuanya berjala sendiri-sendiri.

“Lewat sarasehan ini kita kumpulkan semuanya untuk membangun komunikasi yang lebih baik agar pariwisata menjadi lebih maju,” katanya.

Rekomendasi Untuk Anda

News

Luncurkan Jempol Darmaji, Kemenag Kulon Progo Mudahkan Jemaah Rentan Daftar Haji

KULON PROGO – Kementerian Agama (Kemenang) Kulon Progo memberikan pelayanan Jemput Bola Pendaftaran Jamaah Haji (Jempol Darmaji) bagi kelompok rentan ...

News

PT Nasa Salurkan CSR Pupuk Cair Senilai Rp6 Juta

KULON PROGO – PT Natural Nusantara (NASA) menyalurkan bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) berupa pupuk untuk media percontohan di Kulon ...

News

Kunjungi Gereja, Kepala Kemenag Kulon Progo Ajak Umat Kristiani Jaga Kerukunan Beragama

KULON PROGO – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo mengunjungi beberapa geraja untuk melihat persiapan dalam menyambut perayaan pekan Suci ...

News

Program Kampung Zakat, Baznas-Kemenag Kulon Progo Bangkitkan Ekonomi Umat

KULON PROGO – Kantor Kementerian Agama (Kemenang) Kulon Progo bersama Baznas melaksanakan pembinaan kepada empat orang penerima manfaat program Kampung ...

Ekbis

Wabup Kulon Progo Ambar Purwoko Ingin Produk UMKM Masuk Tomira

KULON PROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo berkomitmen untuk membantu pengembangan sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Produk UMKM ...

News

Baznas Kulon Progo Salurkan Bantuan Aladin

KULON PROGO – Badan Amil Zakat Infak dan Sedekah (Baznas) Kulon Progo menyalurkan bantuan dalam program Rumah Tidak Layak Huni ...

Tinggalkan komentar