Longsor Clapar 2 Putus Jaringan Air Bersih PDAM, Begini Kondisinya

Sayoto Ashwan

Musibah tanah longsor di Padukuhan Clapar II, Hargowilis, Kokap memutus pipa PDAM Kulonprogo, Selasa (24/12/2024). (Foto: istimewa)

KULON PROGO – Musibah bencana tanah longsor yang terjadi di Clapar 2, Hargowilis, Kokap, mengakibatkan jaringan pipa air bersih milik Perumda Tirta Binangun Kulonprogo putus. Akibatnya ratusan pelanggan PDAM Kulon Progo terkendala pasokan air.

Direktur Perumda Tirta Binangun Kulon Progo Jumantoro mengatakan, tanah longsor ini mengakibatkan pipa utama sepanjang 60 meter dengan ukuran inchi putus. Akibatnya, pelayanan air bersih di wilayah Kokap terganggu.

“Kami mohon maaf kepada pelanggan karena pasokan air bersih terganggu karena ini murni bencana alam,” kata Jumantoro, Selasa (24/12/2024).

Dampak putusnya pipa mengakibatkan pasokan air kepada pelanggan di Clapar, Kalibiru, Soropati, Teganing I, Teganing II, Teganing IIIhingga di Segajih, Nganti, Menguri dan Sungapan II terganggu. Saat ini sedang dilakukan perbaikan dan normalisasi.

“Kami sedangkan mengupayakan normalisasi. Hanya saja butuh waktu karena kondisi medan sulit,” katanya.

Lokasi longsor ini berada di perbukitan dengan kondisi cukup terjal. Tim yang bekerja di lapangan harus bekerja ekstra keras untuk membawa material dan peralatan.

“Kami upayan secepatnya ini diperbaiki agar pasokan kembali lancar,” katanya.

Rekomendasi Untuk Anda

News

Luncurkan Jempol Darmaji, Kemenag Kulon Progo Mudahkan Jemaah Rentan Daftar Haji

KULON PROGO – Kementerian Agama (Kemenang) Kulon Progo memberikan pelayanan Jemput Bola Pendaftaran Jamaah Haji (Jempol Darmaji) bagi kelompok rentan ...

News

PT Nasa Salurkan CSR Pupuk Cair Senilai Rp6 Juta

KULON PROGO – PT Natural Nusantara (NASA) menyalurkan bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) berupa pupuk untuk media percontohan di Kulon ...

News

Kunjungi Gereja, Kepala Kemenag Kulon Progo Ajak Umat Kristiani Jaga Kerukunan Beragama

KULON PROGO – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo mengunjungi beberapa geraja untuk melihat persiapan dalam menyambut perayaan pekan Suci ...

News

Program Kampung Zakat, Baznas-Kemenag Kulon Progo Bangkitkan Ekonomi Umat

KULON PROGO – Kantor Kementerian Agama (Kemenang) Kulon Progo bersama Baznas melaksanakan pembinaan kepada empat orang penerima manfaat program Kampung ...

Ekbis

Wabup Kulon Progo Ambar Purwoko Ingin Produk UMKM Masuk Tomira

KULON PROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo berkomitmen untuk membantu pengembangan sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Produk UMKM ...

News

Baznas Kulon Progo Salurkan Bantuan Aladin

KULON PROGO – Badan Amil Zakat Infak dan Sedekah (Baznas) Kulon Progo menyalurkan bantuan dalam program Rumah Tidak Layak Huni ...

Tinggalkan komentar