Talud Irigasi Kamal Ambrol, Komisi III DPRD Minta Ada Penanganan Darurat

Sayoto Ashwan

Komisi III DPR Kulon Progo meninjau irigasi Kamal yang ambrol, Senin (6/1/2025). (foto: istimewa)

KULON PROGO – Komisi III DPRD Kabupaten Kulon Progo mendorong eksekutif melakukan penanganan darurat di daerah irigasi Kamal, Sendangsari, Pengasih. Irigasi darurat sangat diperlukan untuk mengamankan tanaman padi agar tetap teraliri, setelah talud sepanjang 25 meter ambrol.

“Kami minta dibuat pipa darurat agar irigasi tetap bormal,” kata Ketua Komisi III DPRD Kulon Progo Kartono, saat meninjau irigasi Kamal yang ambrol diterjang banjir, Senin (6/1/2025).

Ambrolnya talud ini mengancam lebih dari 60 hektare lahan pertanian di Sendangsari dan Karangsari, Pengasih. Pipanisasi darurat perlu ditempuh agar tidak mengganggu program ketahanan pangan.

“Yang penting air mengalir dulu, baru setelah itu dilakukan perbaikan,” katanya.

Anggota Komisi III DPRD Kulon Progo Suradi mengaku sudah berkomunikasi dengan Bidang Sumber Daya Air (SDA) DPUPKP dan PDAM Tirta Binangun untuk mengatasi masalah irigasi Kamal.

“PDAM siap meminjamkan pipa untuk membuat saluran darurat,” katanya.

Wakil Ketua Komisi III DPRD Kulon Progo, Pancar Topo Driyo berharap eksekutif segera melakukan perbaikan saluran ini. Banyak petani yang mengharapkan pasokan air dari irigasi ini.

Rekomendasi Untuk Anda

News

Baznas Kulon Progo Salurkan Bantuan Aladin

KULON PROGO – Badan Amil Zakat Infak dan Sedekah (Baznas) Kulon Progo menyalurkan bantuan dalam program Rumah Tidak Layak Huni ...

News

Wakil Bupati dan Forkopimda Kulon Progo Kunjungi Ponpes, Ada Apa?

KULON PROGO – Wakil Bupati Kulon Progo Ambar Purwoko bersama dengan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengunjungi empat pondok ...

News

Antisipasi Penularan Antraks, Petugas Puskeswan Kulon Progo Siapkan Pencegahan

KULON PROGO – Dinas Pertanian dan Pangan (DPP) Kulon Progo siap mengantisipasi penularan penyakit antraks. Menyusul adanya kasus antraks di ...

Pariwisata

Menoreh Food Festival 2025, Sajikan Tumpeng Binangun dan Bakmi Goreng Gratis

KULON PROGO – Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo sukses menggelar Menoreh Food Festival 2025. Event keempat ini dilaksanakan di kawasan ...

Pariwisata

Kunjungan Wisatawan di Kulon Progo saat Lebaran Tembus 94.689 Orang

KULON PROGO – Jumlah kunjungan wisatawan di Kabupaten Kulon Progo selama libur Lebaran 2025 mencapai 94.689 orang. Jumlah ini mengalami ...

News

Lebaran Picu Kenaikan Sampah di TPA Banyuroto

KULON PROGO – Produksi sampah yang dihasilkan masyarakat meningkat selama libur Lebaran. Hal ini bisa dilihat dari jumlah sampah yang ...

Tinggalkan komentar