KULON PROGO – Bupati Kulon Progo Agung Setyawan mengapresiasi kinerja dan kerja keras Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulon Progo dalam menyukseskan Pilkada 2024. KPU mampu bekerja secara profesional sehingga pilkada sukses dan berjalan lancar.
“Apresiasi dan ucapan terima kasih saya sampaikan atas pelaksanaan Pilkada 2024 oleh penyelenggara pemilihan”, kata Agung, saat menerima audiensi KPU, Selasa (22/4/2025).
Pemkab Kulon Progo siap memberikan dukungan yang diperlukan demi suksesnya tahapan Pilkada selanjutnya. Tidak kalah penting dalam meningkatkan partisipasi pemilih di Kulon Progo dan pendidikan politik bagi generasi muda.
Artikel Terkait
“Untuk mutarlih, monggo silahkan dilaksanakan sesuai mekanisme. Dan untuk Pemilos, sebuah aplikasi pendidikan pemilih pemula, sangat penting, sehingga agar tetap dilaksanakan demi keberlangsungan pendidikan politik bagi generasi muda,” ujar Agung.
Pilkada 2024 lalu, Pemkab Kulon Progo memberikan hibah senilai Rp32,38 miliar. Dana ini telah digunakan dari proses tahapan sampai dengan penetapan calon bupati terpilih. Total anggaran yang terpakai mencapai Rp24,85 miliar atau sisa Rp7,5 miliar.
“Dana (sisa) ini telah kami transfer ke kas daerah pada 24 Maret 2025,” kata Budi Priyana, Ketua KPU Kabupaten Kulon Progo.
KPU Kulon Progo juga masih membutuhkan dukungan fasilitasi anggaran untuk sarana dan prasarana persiapan pemilihan. Selain itu juga dalam kegiatan pemutakhiran data pemilih berkelanutan dan sosialisasi pemilih pemula.