Kick Off Bulan Wakaf Kemenag DIY, Implementasi Kulon Progo Kota Wakaf

Sayoto Ashwan

Kepala Kemenag DIY Ahmad Zahid memukul beduh menandai kick off Bulan Wakaf 2025 di Ngestiharjo, Wates, Rabu (1/10/2025). (foto: istimewa)

KULON PROGO – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kulon Progo menggelar Kick Off Bulan Wakaf DIY Tahun 2025, di Tanah Wakaf Rumah Joglo, Ngestiharjo, Wates, Rabu (1/10/2025). Kick Off ini menjadi langkah awal mendukung penetapan Kulon Progo sebagai salah satu kota yang memenuhi syarat sebagai Kota Wakaf.

Ketua panitia, Nurhuda mengatakan, Kulon Progo menjadi satu dari sepuluh daerah yang ditetapkan sebagai kota wakaf.

“Ini menjadi kebanggaan dan sekaligus tanggung jawab kita untuk mengelola wakaf secara optimal,” kata Nurhuda.

Ada empat program utama yang dijalankan selama Bulan Wakaf 2025. mulai dari peningkatan Literasi Wakaf, Penguatan Kapasitas SDM Wakaf, Optimalisasi Pengelolaan dan Pengembangan Harta Benda Wakaf dan Gerakan Wakaf Uang.

“Program unggulan yang membedakan Kulon Progo dari daerah lain adalah pelaksanaan Kampung Zakat Plus Plus (Zakat++),” katanya.

Program ini tidak hanya diperuntukkan bagi pemeluk agama Islam, tetapi juga dari umat agama lain. Ini adalah bentuk inklusivitas dalam pengelolaan zakat dan wakaf.

Kepala Kanwil Kemenag DIY, Ahmad Zahid mengapresiasi penetapan Kulon Progo sebagai Kota Wakaf tahun 2025. Program ini diharapkan dapat memperlihatkan bagaimana wakaf-wakaf produktif di Kulon Progo bisa dikelola, dikembangkan, dan dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Saat ini masih terdapat sekitar 11.000 bidang tanah wakaf di DIY yang berpotensi dikembangkan,” ujarnya.

Acara kick off ditandai dengan pemukulan bedug oleh Kepala Kanwil Kemenag DIY dan penyerahan simbolis empat sertifikat tanah wakaf oleh Kepala ATR/BPN Kabupaten Kulon Progo.

Rekomendasi Untuk Anda

Pariwisata

Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata, BPOB Latih Pemandu Wisata Kulon Progo

KULON PROGO — Badan Pelaksana Otorita Borobudur (BPOB) melatih kemampuan pemandu wisata yang ada Kalurahan Sidoharjo, Samigaluh, Kulonprogo, Kamis (9/10/2025). ...

News

Jelang Hari Jadi Kulon Progo Bupati Ziarah ke Makam Sri Sultan HB X di Imogiri

KULON PROGO – Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo menggelar ziarah dan tabur bunga ke Sri Sultan HB IX di ...

News

Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap IV 2025 di Gotakan, Bangun Rabat Beton 545 Meter

KULON PROGO – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap IV Tahun Anggaran 2025 dilaksanakan di Padukuhan IV, Kalurahan ...

News

Tingkatkan Profesionalisme, 21 Guru Madrasah di Kulon Progo Ikuti PIGPM

KULON PROGO – Sebanyak 21 guru madrasah dari berbagai satuan pendidikan di Kulon Progo mengikuti Program Induksi Guru Pemula Madrasah ...

News

Diskominfo Kulon Progo Sosialisasi dan Bimtek Arsitektur Rencana SPBE Tahun 2025

KULON PROGO – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Arsitektur dan Peta ...

News

Santunan Kecelakaan di DIY Capai Rp88 Miliar

KULON PROGO – PT Jasa Raharja telah menyalurkan santunan kecelakaan di wilayah DIY senilai Rp88 miliar. Kabupaten Kulon Progo paling ...

Tinggalkan komentar