Libur Nataru 2024, Penumpang di Bandara YIA Diprediksi Naik 15 Persen

Sayoto Ashwan

sejumlah penumpang di Bandara YIA akan melakukan checking tiket. (foto: Sayoto Ashwan)

KULON PROGO – Jumlah Penumpang di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) diperkirakan akan mengalami peningkatan hingga 15 persen selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Guna mendukung kelancaran dan kenyamanan penumpang didirikan posko Terpadu Angkutan Udara Natal dan Tahun Baru 2024 mulai 18 desember 2024 sampai 5 Januari 2025.

“Prediksi kami akan ada kenaikan hingga 15 persen dibanding tahun lalu,” kata General Manager YIA, Ruly Artha, usai pembukaan Posko Nataru di Bandara YIA, Rabu (18/12/2024).
Menurutnya, pada hari biasa jumlah penumpang per harinya sekitar 12.000 orang. Selama Nataru diperkirakan akan meningkat hingga 14.000 orang.

Sedangkan puncak kepadatan penumpang diperkirakan pada 20 dan 21 Desember dengan jumlah penumpang mencapai 19.600 orang. Kepadatan ini jauh sebelum Natal karena bersamaan dengan libur anak sekolah.

“Beberapa maskpai juga mengaktifkan rute yang dimiliki. Total dari 82 rute menjadi 90,” katanya.

Stakeholder Relation Department Head YIA, Ike Yutiane mengatakan, selaian mengaktifkan rute ada maskapai yang mengajukan ekstra flight. Hanya saja mulai kapan diberlakukan masih tentatif menunggu kondisi di lapangan. Namun Bandara YIA akan siaga sleama 24 jam.

“Rute terbanyak yang diminati tetap YIA-Cengkareng (Jakarta), YIA-Denpasar dan YIA-Balikpapan,” ujar Ike.

Sejumlah maskapai juga mempersiapkan pengantian jenis pesawat untuk melayani penumpang. Jika selama ini menggunakan pesawat berbadan kecil, nantinya akan diganti lebih besar.

“Untuk kargo prediksi kami naik 10 persen,” katanya.

Rekomendasi Untuk Anda

News

Lebaran Picu Kenaikan Sampah di TPA Banyuroto

KULON PROGO – Produksi sampah yang dihasilkan masyarakat meningkat selama libur Lebaran. Hal ini bisa dilihat dari jumlah sampah yang ...

Tokoh

Ika Damayanti Fatma Negara Ajak Petani Daftarkan Lahan Pertanian Abadi

KULON PROGO – Anggota DPRD DIY, Ika Damayanti Fatma Negara siap mengawal program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan. Program ini ...

News

Anggaran Pengawasan Pilkada Kulon Progo Sisa Rp3,3 Miliar

KULON PROGO – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kulon Progo telah selesai menjalankan fungsi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) 2025. Mereka ...

Ekbis

HUT Ke-22, Perumda Aneka Usaha Siapkan Transformasi Bisnis

KULON PROGO – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Aneka Usaha akan melakukan transformasi bisnis. Mereka berkomitmen agar bisa berkontribusi dalam pembangunan ...

News

Pesan Gubernur Sri Sultan HB X Alang-Alang Dudu Aling-Aling Margining Kautaman, Ini artinya

KULON PROGO – Pemerintah Daerah (Pemda) DIY terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan pangan di wilayah DIY. Hanya saja masih ada ...

News

Berhasil Cetak 5,16 Hektare Sawah Baru, Petani Gulurejo Minta Normalisasi Sungai

KULON PROGO – Pemerintah Kalurahan Gulurejo, Lendah bersama petani berhasil mencetak sawah baru seluas 5,16 hektare di Bulak Rowo Jembangan. ...

Tinggalkan komentar