KULON PROGO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Kulon Progo berkomitmen untuk mengoptimalkan pengembangan pariwisata di Bumi Menoreh. Banyak destinasi wisata yang menarik untuk dipasarkan.
“Perlu ada sinergitas antara DPC HPI, pelaku wisata, hingga pemerintah daerah dalam mengembangkan pariwisata di Kulon Progo,”kata Ketua DPC HPI Kulon Progo, Aeche Angrainy Sudjatno, pada peringatan HUT ke-8 di Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta, Senin 921/4/2025).
Menurutnya, HPI Kulon Progo perlu berperan serta dalam optimalisasi potensi wisata. Sebab pramuwisata merupakan garda terdepan dan ujung tombak pariwisata di Kulon Progo.
Artikel Terkait
“Sudah menjadi tugas kami untuk mempromosikan pariwisata daerah, begitu juga keunikan budaya serta kearifan lokal yang menyertainya,” jelasnya.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) HPI DIY Royen Lodewyk Pardede siap mendukung pramuwisata Kulon Progo dalam meningkatkan kapasitasnya. Hal ini penting agar mereka bisa terus berkembang.
“Pramuwisata anggota HPI harus berani bersuara agar bisa lebih berperan dan memperkokoh peran mereka,” kata Royen.
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kulon Progo Joko Mursito, mengatakan, sinergitas yang kuat diperlukan secara lintas sektor dalam mempromosikan pariwisata. Semua elemen perlu perlu menjadikan Kulon Progo tak hanya sebagai tujuan wisata, namu harus memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap wisatawan.
“Semoga anggota DPC HPI Kulon Progo tetap kompak,” katanya.