Pentas Atraksi Wisata Budaya Peringatan Hari Ibu di Pantai Glagah Meriah

Sayoto Ashwan

Penampilan Trai Angguk Trengginas dalam Pentas Atraksi Wisata Budaya di Pantai Glagah, Kulon Progo, Sabtu (21/12/2024). (foto: istimewa)

KULON PROGO – Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo menggelar pentas atraksi wisata budaya di Pantai Glagah, Sabtu (21/12/2024). Kegiatan yang dikolaborasikan dengan peringatan Hari Ibu Tingkat DIY ini mampu meningkatkan kunjungan wisatawan.

“Kami membiasakan agar kegiatan tematik, seperti Peringatan Hari Ibu tingkat DIY ini kami bawa ke destinasi wisata,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo Joko Mursito.

Atraksi wisata budaya ini diawali dengan senam bersama. Selain itu juga digelar lomba melukis dan mewarnai, miru jarit dan nyanyi beregu. Mereka juga dihibur dengan penampilan tari angguk dan band di Kulonprogo.

“Kegiatan seperti ini mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisata dan tentunya mendongkrak PAD (Pendapatan Asli daerah),” katanya.

Kegiatan ini juga untuk mengenalkan potensi kuliner yang dipusatkan di Plaza Kuliner Glagah. Harapannya mampi berdampak positif terhadap perekonomian, khususnya yang diraih pelaku jasa wisata, kuliner dan suvenir.

“Kami akan melibatkan banyak pihak untuk terus berkolaborasi agar Kulonprogo bisa lebih maju mengejar ketertinggalan,” katanya.

Dinas Pariwisata Kulonprogo akat terus mengembangkan pariwisata berkelanjutan. Masyarakat dan pengunjung akan diajak untuk melestarikan lingkungan, dengan membuang sampah pada tempatnya.

Rekomendasi Untuk Anda

News

Lebaran Picu Kenaikan Sampah di TPA Banyuroto

KULON PROGO – Produksi sampah yang dihasilkan masyarakat meningkat selama libur Lebaran. Hal ini bisa dilihat dari jumlah sampah yang ...

Tokoh

Ika Damayanti Fatma Negara Ajak Petani Daftarkan Lahan Pertanian Abadi

KULON PROGO – Anggota DPRD DIY, Ika Damayanti Fatma Negara siap mengawal program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan. Program ini ...

News

Anggaran Pengawasan Pilkada Kulon Progo Sisa Rp3,3 Miliar

KULON PROGO – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kulon Progo telah selesai menjalankan fungsi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) 2025. Mereka ...

Ekbis

HUT Ke-22, Perumda Aneka Usaha Siapkan Transformasi Bisnis

KULON PROGO – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Aneka Usaha akan melakukan transformasi bisnis. Mereka berkomitmen agar bisa berkontribusi dalam pembangunan ...

News

Pesan Gubernur Sri Sultan HB X Alang-Alang Dudu Aling-Aling Margining Kautaman, Ini artinya

KULON PROGO – Pemerintah Daerah (Pemda) DIY terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan pangan di wilayah DIY. Hanya saja masih ada ...

News

Berhasil Cetak 5,16 Hektare Sawah Baru, Petani Gulurejo Minta Normalisasi Sungai

KULON PROGO – Pemerintah Kalurahan Gulurejo, Lendah bersama petani berhasil mencetak sawah baru seluas 5,16 hektare di Bulak Rowo Jembangan. ...

Tinggalkan komentar